Kerusakan lingkungan hidup semakin hari kian parah. Kondisi lingkungan hidup yang semakin rusak tentu akan semakin mengancam kehidupan makhluk hidup. Pernah berpikir apa sebabnya negara kita ini sering terjadi bencana? Bencana alam terjadi karena adanya kerusakan lingkungan yang kian parah. Tingkat kerusakan alam yang semakin tinggi maka semakin tinggi pula resiko bencana alam. Apa penyebab kerusakan lingkungan hidup? Kerusakan lingkungan hidup disebabkan oleh ulah manusia yang tidak bertanggung jawab. Apa maksudnya? Yuk simak lebih dalam mengenai kerusakan lingkungan hidup.
Lingkungan merupakan tempat dimana seluruh sumber daya alam tersedia. Artinya lingkungan hidup menyediakan segala sesuatu yang dibutuhkan oleh manusia demi kelangsungan hidupnya. Penggunaan sumber daya alam yang berlebihan akan menimbulkan kerusakan lingkungan. Kerusakan lingkungan secara umum diartikan sebagai suatu kondisi yang disebakan oleh tindakan yang menimbulkan perubahan langsung atau tidak langsung terhadap sifat-sifat fisik yang dapat mengakibatkan lingkungan menjadi tidak berfungsi lagi dalam menunjang proses pembangunan yang berkesinambungan. Sedangkan pengertian kerusakan lingkungan menurut para ahli, yaitu menurut Otto Soemarwoto, “suatu lingkungan disebut sudah rusak atau tercemat bila memiliki beberapa unsur, diantaranya adalah (1) kalau suatu zat , organisme atau unsur lainnya seperti gas, cahaya, energi telah tercampur ke dalam sumber daya atau lingkungan tertentu, (2) dan karenanya mengganggu fungsi atau peruntukkan daripada sumber daya atau lingkungan tersebut. ”

Penyebab kerusakan lingkungan hidup.
Benarkah kerusakan lingkungan hidup akibat ulah manusia? Contoh sederhana saja, ulah manusia yang suka membuang sampah disungai, disaat musim penghujan tiba maka akan menimbulkan bencana banjir. Nah, sudah terlihatkan seberapa besar pengaruh ulah manusia yang memberikan dampak kerusakan lingkungan. Masih banyak lagi contoh dari kerusakan lingkungan hidup yang menimbulkan bencana, diantaranya penggundulan hutan yang mengakibatkan longsor, pembuangan limbah akan mengakibatkan pencemaran, dan lain sebagainya. Berikut adalah beberapa penyebab dari kerusakan lingkungan hidup, diantaranya :
Tingkah laku atau perilaku manusia.
Sifat ego manusia yang berlebihan, memandang bahwa lingkungan adalah sumber daya alam yang harus dieksploitasi sebanyak mungkin demi kepentingannya sendiri. Kegiatan ini jika terus menerus dilakukan maka akan menyebabkan rusaknya lingkungan hidup.
Teknologi yang tidak ramah lingkungan.
Kondisi ini terjadi karena kesulitan dalam mencari teknologi yang ramah lingkungan.
Sikap individu yang tidak peduli lingkungan.
Manusia yang memiliki sifat individual bahkan tidak peduli terhadap lingkungan, akan menimbulkan dampak negatif terhadap lingkungan hidup.
Rendahnya kesadaran masyarakat.
Rendahnya kesadaran masyarakat masyarakat terhadap lingkungan akan mengakibatkan semakin parahnya kerusakan lingkungan jika terus menerus dilakukan, bahkan enggan untuk memperbaiki lingkungan yang telah rusak.

Jenis-jenis kerusakan lingkungan.

Kerusakan lingkungan diakibatkan oleh dua hal, yaitu akibat ulah manusia yang tidak bertanggung jawab dan peristiwa alam. Berikut adalah macam macam kerusakan lingkungan berdasarkan jenisnya:

Kerusakan lingkungan yang disebabkan ulah manusia.

Pencemaran air sungai

Suatu kejadian dimana pembuangan limbah pabrik dan sampah-sampah dibuang ke sungai, ini akan berakibat buruk pada makhluk hidup, seperti timbulnya wabah penyakit, organisme yang hidup disungai akan mati.

Rusaknya terumbu karang
Peristiwa rusaknya terumbu karang ini terjadi karena penggunaan bahan peledak, pembuangan bangkai kapal, dan pembuangan limbah atau cair rumah tangga.

Banjir
Banjir adalah salah satu bencana alam yang akhir-akhir ini sering terjadi. Penyebab terjadinya banjir dikarenakan masyarakat yang masih suka membuang sampah semabarangan dan kurangnya daerah resapan air.

Penggundulan hutan
Sering kali manusia melakukan penggundulan hutan tanpa mempedulikan dampak yang akan terjadi, penggundulan hutan ini akan mengakibatkan terjadinya longsor.

Kerusakan lingkungan yang disebabkan oleh alam.
Kerusakan lingkungan yang disebabkan oleh alam salah satu contohnya adalah letusan gunung berapi. Letusan gunung api akan menyemburkan lahar, lava, uap panas, debu vulkanis, dan material padat. Nah, aliran lava dan uap panas akan merusak lingkungan sekitar, bahkan lingkungan hidup yang ada disekitarnya akan mati. Letusan gunung berapi ini sering disertai dengan gempa bumi vulkanik, yang mengakibatkan lingkungan hidup menjadi rusak.

Cara menanggulangi kerusakan lingkungan.

Sebagai generasi muda yang budiman, yuk tingkatkan kesadaran kita untuk memelihara lingkungan hidup. Berikut beberapa cara untuk menanggulangi kerusakan lingkungan :

  • Melakukan reboisasi atau penghijauan kembali.
  • Menerapkan prinsip tebang pilih.
  • Membuat sengkedan didaerah pegunungan.
  • Membuang sampah pada tempatnya.
  • Memakai bahan-bahan yang mudah diuraikan oleh mikroorganisme tanah.

Demikian uraian singkat tentang kerusakan lingkungan. Semoga dapat dijadikan sebagai referensi belajar dan dapat digunakan untuk bahan pembuatan makalah kerusakan lingkungan.

Kerusakan Lingkungan Hidup Banyak Dipengaruhi oleh Tingkah Laku Manusia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *